Senin, 30 april 2012 SSC FP UNAND mengadakan Rapat bersama Dewan Kehormatan se-lingkungan Fakultas Pertanian UNAND. Rapat yang dihadiri oleh hampir seluruh Ketua HIMA/UKF ataupun yang mewakili serta BEM dan ketua DPM dengan tema " Bersama Dewan Kehormatan SSC melangkah Maju". Kegiatan ini merupakan suatu bukti komitmen SSC dalam mendukung kemajuan semua lembaga yang ada di fakultas pertanian. Pada rapat yang berjalan lebih dari 2 jam ini, SSC beserta Dewan Kehormatan membahas berbagai hal penting untuk kemajuan dan kejayaan fakultas pertanian.
Rapat ini dimulai dengan pembukaan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian persentasi dari SSC mengenai kondisi SSC, peran dan fungsi SSC, peran dan fungsi lembaga terhadap SSC, tanggungjawab bersama, serta syarat dan ketentuan yang berlaku dalam pelayanan SSC. Hasil dari rapat ini menghasilkan beberapa kesepakatan, rekomendasi dan hasil kuisioner tentang pandangan lembaga terhadap SSC FP UNAND.
Ditengah kondisi lesunya semangat berorganisasi pada mahasiswa, sedikitnya lembaga yang aktif berkegiatan, dan adanya adu eksistensi antar lembaga SSC berusaha mewadahi dan menyatukan semuanya demi satu tujuan terwujudnya kejayaan melalui kepedulian. Impian kejayaan yang dimulai dari kepedulian bersama oleh seluruh mahasiswa, civitas akademika, dan masyarakat yang menaruh perhatian terhadap SSC. Semoga kedepannya apa yang menjadi harapan, komitmen, dan rekomendasi hasil rapat ini dapat segera direalisasikan.
Wassalaam.
Salam Peduli...!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar